MetroMedanNews.id, Deli Serdang - Bupati Deli Serdang, Ashari Tambunan mutasi 88 aparatur di pelbagai jabatan, yakni tinggi pratama, administrator, pengawas dan fungsional.
Tambunan mendalilkan, mutasi ini telah melalui proses seleksi dan evaluasi yang objektif dan profesional sesuai kaidah pemerintahan baik dan bersih.
Baca Juga:
Ashari Tambunan Tepung Tawari 750 Jemaah Calon Haji Deli Serdang
“Ini perputaran roda organisasi dengan tujuan pembinaan, pemantapan kapasitas kelembagaan serta pengembangan karir aparatur sipil negara. Saudara di posisi ini, sesuai pengalaman, kompetensi, integritas, serta persyaratan-persyaratan lainnya untuk ditugaskan pada sesuai kebutuhan organisasi," ujar Ashari dalam sambutan pelantikan di Aula Cendana, Lantai II, Kantor Bupati Deli Serdang, Jalan Negara No.1, Petapahan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara, Senin (2/10/2023).
Tambunan ingatkan, supaya aparatur yang dilantik ini mampu amalkan nilai aparatur sipil negara (ASN) yang berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif (BerAkhlak).
“Aparatur harus mampu berinovasi yang berdampak besar untuk Kabupaten Deli Serdang dan mampu wujudkan citra baik, yaitu bangga melayani bangsa,” sebut Ashari.
Baca Juga:
Ashari Tambunan Ajak Semua Pihak Berjuang Memajukan Musik Deli Serdang
Sejumlah, 88 aparatur yang dialihtugaskan, diantaranya, dua pejabat tinggi pratama yang, yaitu Kepala Dinas Koperasi dan UKM Adela Sari Lubis dan Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Muhammad Ari Mulyawan Simatupang.
Kemudian, di jabat administrator adalah Sekretaris Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfostan) Julyatin, Camat Batang Kuis, Romy Suryadarma, Kepala Bagian Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Eko Sapriasi, Lurah Paluh Kemiri, Kecamatan Lubuk Pakam, Bakhdeni, dan Lurah Cemara, Kecamatan Lubuk Pakam, Dami Amando Sihotang.
Redaktur: Hendrik Isnaini Raseukiy