Metromedannews.id | Kecamatan Medan Selayang menggandeng pengusaha muda dalam mengatasi permasalahan stunting yang ada di Kecamatan Medan Selayang. Hal ini terungkap saat dilakukanya pembentukan dan penandatanganan komitmen Relawan Penting (Relawan Peduli Stunting) di Kecamatan Medan Selayang, Rabu (24/8).
Acara yang digelar di Aula Kantor Camat Medan selayang ini dihadiri langsung oleh Camat Medan Selayang Viza Fandhana, Ketua TP PKK Kec. Medan Selayang Ny. Pratiwi Winada Viza Fandhana, pengusaha muda Yuan Naufal Ilman, para Lurah Se Kecamatan Medan Selayang dan tamu undangan lainya.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
Camat Medan Selayang Viza Fandhana dalam kesempatan itu mengatakan pembentukan Relawan Penting (Relawan Peduli Stunting) merupakan bagian dari mini lokakarya penekanan angka stunting di Kec. Medan Selayang, hal ini juga merupakan tindak lanjut dari perintah Wali Kota Medan Bobby Nasution yang menginstruksikan kepada jajaran Kecamatan agar berpacu dalam mengatasi permasalahan stunting di Kota Medan.
Viza Fandhana menyebutkan dari data yang ada saat ini tercatat sebanyak 30 orang anak menderita stunting di Kecamatan Medan Selayang. Oleh karena itu untuk mengatasi permasalahan stunting tersebut tidak cukup hanya Pemko Medan saja melainkan harus berkolaborasi dengan semua stakeholder yang ada di Kecamatan Medan Selayang.
"Kita harus bersama-sama berperan aktif dalam menurunkan angka stunting ini, tidak cukup hanya peran Pemerintah saja tetapi harus ada peran PKK dan pihak swasta dalam upaya menurunkan angka stunting di Kec. Medan Selayang," kata Viza Fandhana.
Baca Juga:
Antisipasi Kecanduan Gadget di Kalangan Pelajar, Babinsa Turun ke Sekolah
Untuk itu dalam mini lokakarya ini Viza Fandhana menginginkan agar tidak hanya menjadi ajang ceremoni saja, akan tetapi harus ada perbuatan yang dilakukan.
"Harus ada perbuatan yang kita lakukan karena kegiatan stunting adalah kegiatan kemanusiaan," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut jajaran Kecamatan Medan Selayang bersama TP PKK Kecamatan Medan Selayang dan Stakeholder telah mengumpulkan makanan tambahan yang akan diberikan kepada 22 orang anak penderita stunting yang ada di Kecamatan Medan Selayang.
Makanan tambahan tersebut berupa susu, nuget belut yang diproduksi oleh UMKM Kec. Medan Selayang, kacang hijau, tempe, biskuit dan telur sebanyak 1 papan.
Makanan tambahan ini langsung diserahkan secara simbolis oleh Camat Medan Selayang Viza Fandhana kepada orangtua yang anaknya menderita stunting.
"Makanan tambahan ini akan dibagikan setiap bulanya kepada keluarga anak penderita stunting, setelah itu kita lihat kondisi tumbuh kembang anak tersebut, apabila anak yang menerima makanan tambahan ini sudah tumbuh normal maka donasi ini akan dialihkan ke anak yang lain," jelas Viza Fandhana.
Viza Fandhana berharap dengan diberikannya makanan tambahan ini angka penderita stunting di Kec. Medan Selayang dapat berkurang.
Sementara itu Yuan Naufal Ilman yang berprofesi sebagai pengusaha mengaku antusias untuk mengikuti program Relawan Peduli Stunting ini. Dirinya pun berharap semakin banyak pengusaha yang ikut membantu menurunkan angka stunting di Kota Medan.
"Saya mengajak rekan -rekan lainya untuk bersama-sama membantu Pemerintah menekan angka stunting di kota Medan," ajaknya.
Sementara itu Rahma salah seorang orangtua yang anaknya menderita stunting menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution, jajaran Kecamatan Medan Selayang dan stakeholder yang telah memberikan bantuan makanan tambahan kepada anaknya.
"Saya ucapkan terimakasih kepada Bapak Wali Kota Medan, Pak Camat dan yang lainya yang sudah memberikan bantuan kepada anak saya, semoga anak saya bisa sehat," ungkapnya dengan penuh rasa haru. [rum]
Ikuti update berita pilihan dan breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik t.me/WahanaNews, lalu join.