Metromedannews.id, Medan - Komisi XIII DPR RI, Dr. Maruli Siahaan SH.MH, menghadiri acara pelantikan Sekretaris Daerah (Sekda) Sumatera Utara Ir. Togap Simangunsong M.App.Sc, Jumat (11/7/2025) dilaksanakan di Gedung Serbaguna (VIP) Cargo Bandara Kualanamu.
Acara pelantikan itu dipimpin Gubernur Sumatera Utara, M.Bobby Afif Nasution SE.MM.
Baca Juga:
Buapti Paluta Menghadiri Penyerahan Sertifikat Penyaluran Dana Bagi Hasil. Periode Oktober Tahun 2025 Di Medan.
Turut hadir dalam acara pelantikan tersebut, Bupati se-Sumatera Utara dan FORKOPIMDA Sumatera Utara.
Dalam sambutannya, Maruli Siahaan menyampaikan selamat dan sukses atas pelantikan Sekretaris Daerah Sumatera Utara.
"Kiranya membawa keberkahan bagi pemerintahan Provinsi Sumatera Utara dan semoga kepercayaan serta amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan baik serta penuh tanggung jawab", ungkap Maruli.