Sumut.WahanaNews.co, Medan - Ketua Persatuan wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan Chairum Lubis, melayat almarhum M. Yusuf Zufri Siahaan (57) di kediamannya di Jalan AR Hakim, Gang Mulia Medan, Kamis (31/8/2023) sore.
Yusuf Zufri Siahaan yang disapa Pepeng diketahui meninggal dunia tadi pagi di RSU Dr. Pirngadi Medam. Almarhum memiliki riwayat penyakit komplikasinya.
Baca Juga:
Peran Kejaksaan dalam Perjuangan Kemerdekaan: Jejak Tokoh-Tokoh Terkemuka
Almarhum juga meninggalkan dua orang anak dan isteri. Di rumah duka Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, menyampaikan turut berduka cita kepada keluarga ahli bait di rumah.
Setelah itu, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, didampingi Kepala Lingkungan, XIII, Kelurahan Sukaramai I, Kecamatan Medan Area, Ramli Nur Ritonga, dan tokoh masyarakat, Makmur, M. Tado, Bembeng dan Erianto memberikan uang santunan duka dan beras.
Pemberian bantuan uang santunan duka dan beras tersebut diterima adik almarhum Rudi Siahaan yang mewakili keluarga ahli bait di rumah.
Baca Juga:
Dukungan Tokoh Lintas Agama Pada FKUB Sulteng Upaya Peningkatan Kerukunan Antara Umat Beragama
"Atas nama keluarga almarhum, saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, atas kedatangan melayat sekaligus memberikan uang duka dan beras," ucap Rudi Siahaan.
Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, menyampaikan, kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin Pewarta Polrestabes Medan yang peduli terhadap warga yang tertimpa musibah kemalangan.
"Seperti biasanya kita memberikan uang duka dan beras kepada keluarga almarhum, setidaknya untuk meringankan beban mereka," katanya.