Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo, Managing Director-Indonesia & CFO APAC Total Eren Romain Pierru, Direktur Utama Adaro Power Dharma Hutama Djojonegoro dan Direktur Adaro Power Mustiko Bawono, Direktur Utama PJBI Amir Faisal, dengan didampingi oleh Presiden Direktur PT Adaro Energy Indonesia Tbk (Adaro) Garibaldi Thohir beserta Presiden Komisaris Adaro Edwin Soeryadjaya di Kantor Pusat PLN Jakarta, pada Kamis (4/5). PLTB Tanah Laut diharapkan dapat mulai mengalirkan listrik pada tahun 2025 untuk dapat mendukung program Pemerintah dalam mencapai target bauran sumber Energi Baru Terbarukan (EBT) di Indonesia. [rum]