Metromedannews.id, Medan - Polisi turun tangan terkait video viral yang menunjukkan seorang juru parkir (jukir) hendak menganiaya driver ojek online (Ojol) menggunakan martil.
Oknum jukir berinisial A (51) langsung dijemput oleh pihak kepolisian dan dibawa ke Polsek Medan Kota guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga:
Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Warnet Robben Game Center Ditangkap Polisi
"Sudah diamankan," kata Kasi Humas Polrestabes Medan Kompol Riama Siahaan, Selasa (24/10/2023).
Ia mengatakan jukir berinisial A tersebut sedang menjalani pemeriksaan di Polsek Medan Kota.
"Dan saat ini sedang menjalani proses lebih lanjut di Polsek Medan Kota," tukas Riama.
Baca Juga:
Pelaku Pemanah Remaja di Jalan Gatot Subroto Ditangkap Polsek Medan Baru
Sebelumnya, video yang memperlihatkan seorang tukang parkir mengamuk hendak menganiaya driver ojol menggunakan martil viral di media sosial.
Peristiwa disebut terjadi di Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan.
Dalam video yang beredar, terlihat seorang pria yang memakai topi dan rompi E-Parking cekcok dengan pria yang mengenakan jaket ojol.
Pria itu membawa martil dan mengarahkannya ke driver ojol. Terlihat juga sejumlah warga berada di lokasi menyaksikan kejadian itu.
[Redaktur : Irvan Rumapea]