Metromedannews.id | Akhirnya suami korban merasa lega setelah mendengar kabar pelaku rudapaksa terhadap istrinya disertai pencurian telah ditangkap pihak Polrestabes Medan. Suami korban mendengar kabar tersebut mengucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian yang telah bergerak cepat untuk mengungkap dan menangkap pelaku.
Informasi yang dihimpun diketahui rumah DS di satroni maling dimana harta seperti emas, uang dan sepeda motor dicuri, tak hanya itu DS pun seorang ibu rumah tangga ini pun menjadi korban rudapaksa oleh pelaku sementara suami korban saat kejadian berada di perantauan. Peristiwa ini sudah dilaporkan korban ke Polsek Percut Sei Tuan beberapa waktu yang lalu dan kasus ini telah dilimpahkan ke Polrestabes Medan, yang akhirnya kabar terbaru pelaku sudah diamankan pihak Polrestabes Medan.
Baca Juga:
Wujudkan Medan Smart City, Aulia Rachman Resmikan Gedung Kantor PLN Icon Plus SBU Regional Sumbagut
Saat dikonfirmasi Kasat Reskrim Kompol Teuku Fathir Mustafa membenarkan adanya penangkapan tersebut dan akan dipaparkan pada Kamis nanti.
"Ya benar akan kita paparkan pada hari Kamis nanti," katanya.
Suami korban berinisial HN saat disampaikan kabar tersebut merasa lega, penantian keadilan yang diinginkan korban akhirnya terwujud. Ia mengucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian.
Baca Juga:
Ini Dia Daftar 145 Lokasi di Medan yang Sudah Gunakan Sistem E-parking
"Alhamdulillah bang kalau kabar itu benar, saya sangat berterimakasih kepada pihak kepolisian terutama Polrestabes Medan yang telah bergerak cepat sehingga pelaku tertangkap," ungkapnya.
Kemudian, suami korban berharap agar pelaku dapat di beri hukuman sesuai undang-undang yang berlaku di Indonesia, "kalau bisa dipercepat hukumannya, karena melihat kondisi istri saya hingga kini masih trauma," imbuhnya.
Sebelumnya diberitakan DS kepada wartawan di rumahnya mengatakan saat itu pada Sabtu (6/8/2022) dini hari sekitar pukul 02.45 pelaku dengan memanjat dari belakang dan mencongkel seng masuk ke dapur, selanjutnya pelaku seketika itu mengetahui ternyata rumah tersebut sudah terpasang CCTV dan berusaha untuk mematikan namun beruntungnya aksi pelaku sudah terekam.