Diharapkan bagi warga yang tinggal di sekitar aliran sungai lebih meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan terhadap potensi banjir. Salah satunya, warga dapat melakukan pengecekan sekala berkala terhadap kenaikan debit air ketika hujan deras dengan intensitas tinggi terjadi.
"Warga di sepanjang aliran sungai dan sekitar lereng tebing agar bisa evakuasi sementara secara mandiri jika hujan intensitas tinggi terjadi secara menerus selama lebih dari satu jam," Abdul menandaskan. [jat]