“Menjalin komunikasi dan kerjasama dengan semua pihak dalam mendukung situasi Kamtibmas di wilayah hukum (Wilkum) Polrestabes Medan, agar aman dan kondusif,” jelas Kapolrestabes Medan.
Pria yang pernah menjabat Dir Lantas Polda Sumut ini menambahkan, Polrestabes Medan terus melaksanakan kegiatan patroli maupun razia dengan sasaran senjata tajam, senjata api, bahan peledak ataupun barang berbahaya lain.
Baca Juga:
Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Warnet Robben Game Center Ditangkap Polisi
“Kegiatan patroli tersebut akan dilakukan secara mandiri oleh personel Polrestabes Medan maupun patroli atau razia gabungan dengan instansi lainnya seperti personil Kodim 0201/Medan dan Satpol PP,” pungkas Kapolrestabes Medan.
Kapolrestabes Medan juga meminta kepada seluruh masyarakat Kota Medan untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan dan senantiasa mendukung terciptanya keamanan di lingkungan masing-masing. [rum]